jumbara

Kegiatan lomba yang kami ikuti bernama Jumpa Bakti  Gembira (JUMBARA). Kegiatan ini diadakan selama 2 hari yaitu Sabtu dan Minggu tanggal 15 sampai 16 September 2018. Dan diikuti oleh seluruh PMR mulai dari Mula (SD), Madya (SMP), Wira (SMA) se-Kabupaten Purworejo. Jumbara ini diadakan di lapangan Alun-Alun Kutoarjo. Dan diadakan dalam rangka memeriahkan HUT PMI ke-71.

Kami mengirimkan 1 regu untuk mengikuti JUMBARA ini, dimana dalam satu regu terdiri dari 10 anak yaitu  Annisa Nurul Inayah (X Mipa 2), May Khoirunnisa (X Mipa 3), Nabila Febriana (X Mipa 3), Sary Nafila(X Mipa 3), Assyifa Anggun Pratami (X Mipa 4), Ratri Kurniasari (X Mipa 4), Asyifa Salma Husna(X Mipa 6), Suci Hanni Maghfiroh (X IPS 2), Novika Putri Haryani (X IBB), dan Diana Vicka Takumansang(XI IPS 2)

            Kegiatan dimulai dengan upacara pembukaan yang dilanjutkan dimulainya perlombaan. Terdapat 4 cabang lomba yaitu LCC, Senam, Uni solo, dan Yel-yel. Pada jam 15.00 perlombaan telah selesai diikuti semua peserta. Setelah itu, semua peserta berkumpul dan dibagi menjadi 2 regu, regu 1 menuju panti jompo sedangkan regu kedua menuju panti asuhan. Semua regu ini melakukan kegiatan yang sama yaitu bakti sosial. Kemudian pukul 16.30 semua kegiatan telah selesai dan peserta boleh untuk Ishoma.

Pada pukul 19.30 semua peserta dikumpulkan di lapangan untuk melakukan makan tumpeng bersama dalam rangka HUT PMI ke-71 kira kira terdapat lebih dari 15 tumpeng. Setelah makna bersama ,kegiatan dilanjutkan dengan pensi dan juga rapat forpis. Pukul 22.00 semua peserta sudah diperkenankan tidur.

Pagi hari setelah mandi, kegiatan dilanjutkan dengan senam pagi dan jalan sehat yang diikuti umum. Setelah pembagian dorprize jalan sehat, pengumuman hasil perlombaan pun di mulai. Alhamdulillah regu kami mendapat Juara 2 LCC dan Peringkat 1JUMBARA se-kabupaten. Kami tidak menyangka akan mendapat peringkat 1 karna lawan kami cukup berat.

Moment yang paling teringat ketika itu adalah pada pukul 05.00 kami sudah bangun langsung lari-lari mengelilingi lapangan dengan menyanyikan yel yel kami yang membuat teman teman lain yang belum bangun menjadi bangun :v. Kemudian ada moment ketika dengan inisiatif kami memunguti sampah di lapangan yang ternyata di ikuti oleh sekolah lain, ini merupakan hal yang luar biasa bagi kami karena kami bisa menggerakkan teman teman lain untuk peduli lingkungan.